Friday, December 11, 2009

Penalaran #15

dalam cinta, yang paling setia adalah ilusi-ilusi dan imajinasi-imajinasi. setelah itu adalah harapan-harapan. yang menduduki peringkat akhir adalah kekasih.

Ode 17 november

tak ada perjalanan
yang bisa meminum air mataku
aku semacam jalan itu sendiri
kedatangan adalah aku, pun kepergian

tak ada rindu yang mengekal
di malamku. cinta adalah pertahanan
diriku adalah suara-suara
malam diam serta tubuh rapuhnya

Ungkapan

Tak ada yang lebih indah daripada mendengar cerita dan ceria perempuan.

Dubyouth

Dubyouth Soundsystem - Bomb da Town
Dubyouth Soundsystem - Jogja City Grooverider
Dubyouth Soundsystem - King Of Dancehall
Dubyouth Soundsystem - Love To C Ya Dance(2)
Dubyouth Soundsystem - Millenium Rudebois

Asik?
sejak 2008, band ini mengguncang kuping, jadi tentu saja jawabanya asek berat!!!......

Penalaran #14

rindu adalah puluhan endapan emosional negatif. tak ada cinta di sana, tak ada apa apa selain emosi. melepas rindu adalah menggagalkan emosi negatif.

Penalaran #13

tak adakah kekalahan yang lebih sempurna daripada harus kalah dari lelaki lain dalam soal perempuan dan tak bisa melepaskan perasaan sebebasnya?

Perihal puisi #1

tak ada esok selain kepalaku
sudah memusingkan teka-teki
ruang yang kau buat
tanpa pintu keluar

kabarnya di luar sudah sunyi
tak ada rindu atau tanda duka
selain lagu dan puisi, selain arah
ke pintu ruang kepalamu

Rock

Muse - The resistance
Dead by sunrise - Out of ashes
Netral - Hari merdeka

kok rasanya ada yang kurang dari lagu-lagu yng saya dengarkan di atas ya??album baru Muse dan Dead by Sunrise dan lagu Netral terasa kurang 'keras' di kuping. benarkah saya??jika iya kenapakah bisa terjadi begitu?apakah mereka terjangkit virus melayu total???otak saya berpendar ke sana ke mari

kata pengantar pernikahan

menikahlah denganku, nanti kubuatkan sepasang bantal-guling untuk anak di kandunganmu. menikahlah, sudah sering kubilang cinta-cinta dan senyuman, dan juga emosi orang tua.

tak perlu kita bayangkan pelaminan di hotel bintang lima atau biaya nikah yang habis puluhan juta, kita hanya perlu bayangkan cinta dan rindu. dan anak kecil di kandunganmu, bukankah sudah sewajarnya kita bayangkan dia sebagai cupid yang jatuh cinta pada kita.

seandainya ada yang tidak setuju pernikahan kita, aku sudah upayakan penjelasan, juga ancaman. orang tua kita sudah terlalu restu menikahkan kita. orang lain tak perlu dianggap seserius pikiranmu, mereka hanya membuat sakit hati.

berdoalah pada Tuhan, aku mampu menghidupimu dengan remuk redam cinta, dengan segala bicaraku pada dunia. sebab zaman melanggengkan caraku mencintaimu dengan bualan, dengan remuk redam cinta.

kegiatan lelaki kesepian di internet

chat dengan temen yang lucu. ngeliat sorotan beranda FB saya yang penuh dengan silahturahmi orang-orang. ulang tahun seseorang yang cuma saya denger ceritanya saja. temen chat yang sudah sibuk dengan pekerjaan dan susah menyapa lagi (hiks, hiks.....)

saya mencintai perempuan jakarta Bagikan

dengan segala tingkah lakunya yang lucu, dengan segala istilahnya, dengan segala caranya memperlakukan lelaki, dengan segala bentuk gosipnya, dengan segala perasaanya. saya sangat mencintai perempuan jakarta dengan segala ekspresinya.....

terima kasih perempuan-perempuan jakarta.......terima kasih telah berhubungan dengan saya

hal-hal yang sedang saya pikir tentang posisi saya

saya ingin bicara keikhlasan. keikhlasan pas kita mesti g di posisi yg kita mau, pas kita ada di posisi yang emang g pas: apa si yang mesti dilakuin dengan segala perasaan?apa si yang mesti dibunuh?apa si yang mesti dipendem?apa si yang mesti ditangisi??apa si yang mesti disalah-benerkan?apa si yang dilihat dari mata kenyataan?apa si yang mesti dilihat dari mata perasaan?

keikhlasan seperti kekonyolan dunia yang harus dilakukan dengan segala perasaan. dan seperti kekonyolan, jika tidak dilakukan dengan segala perasaan, dia akan membuat hidup anda serba hedon, serba berlari kesana-kemari mencari pelarian.

dan taukah jika dunia tidak bicara tentang kekejaman atau keadilan yang tidak pernah pas, dunia hanya bicara sesuai apa yang anda bicarakan.

tentang sabtu pagi

andai kau jadi menepati janjimu, aku tak tahu memulai apa.

Menunggu kedatangan malaikat di malam isy'a

seorang lelaki datang
membawa uang
dalam kantong
penuh perempuan

Penalaran #12

cinta, dalam bentuknya yang paling tidak terkontrol adalah nafsu amarah dan juga obsesi berlebihan yang seringnya sangat membahayakan.

Membayangkan magelang

: R. A.
I/
aku juga ingin menghirup aroma soup ibumu
untuk mengemas kegelisahan bukit kota
yang berkeras membawa kebangganmu
menyampaikan dongeng makanan
tak perduli tubuh sudah menempuh rindu
atau jalanan yang kau cat berwarna biru
membuat sajak tak pernah datang tepat waktu

II/
semoga beranda rumahmu penuh
kembang-kembang atau sekumpulan jajan lebaran
membuat raut senyummu mudah dikenali
semudah kau menderitakan dingin kota
pada kepergian yang tak basah-kering
kepergian yang mencuri sebagian wujudmu
dan masih saja meninggalkan solilokui

ungkapan untuk perempuan

cinta adalah proses. cinta hadir di dalam sebuah proses.
cinta adalah hasil yang keluar saat kita berjuang menghadapi keterbatasan.

cinta adalah penyikapan, dia bisa bersifat pembebasan tapi juga bisa bersifata siksaan.
semacam agama, cinta bersifat dualitas. dia bisa menyiksa, dia bisa membahagiakan. dia bisa meneror dengan kejam, dia bisa mengasih dengan halus.

penalaran #11

kadang berhubungan cinta seperti proses membuat masakan untuk berbuka puasa.

bukan makanan yang menjadi inti tapi bagaimana cara dan kerja kerasnya manusia menyiapkan makanan untuk berbuka itu yang sedang dimatangkan malaikat di otak manusia. pun cinta.

mengkhayati lapar

saya sedang mengkhayati sesuatu, begitu indah. memang lebih mengandalakan imajinasi, tapi bukankah perasaan adalah hal yang imajinatif. saya sedang membayangkan seorang perempuan ada di depan saya, bercerita tentang bumbu dapur, masakan dan makanan. sambil bercerita saya bayangkan dia sedang memasak suatu makanan. dengan senyumnya yang selalu saya anggap menarik, dia menertawai saya yang cuma bisa terheran-heran melihatnya bertingkah di dapur. setelah selesai semua masakanya itu, dengan cekatan khas seorang perempuan rumah tangga, dia hadirkan masakan, makanan, sendok garpu dan cerita tentang dunia pada saya.

saya sedang melamunkan dunia ini tidak seperti saat ini. dunia ini saya lamunkan lebih halus pada saya dan perempuan saya.

saya ingin mengejar segala khayalan saya itu. ingin menjalani hidup yang lebih punya arti. ingin melepas semua risau perasaan, ingin menjalani masa kanak lagi. dan saya merasa seorang perempuan sudahlah cukup bagi saya, dengan segala kelebihan dan kurangnya itu, saya merasa cukup terpuaskan jika menjalani hidup dengan perempuan saya. perempuan saya dengan caranya bisa menjaga konsistensi imajinasi dan khayalan saya, siapa yang kuasa menolak perlakuan itu.

Penalaran #10

lirisme menjadi begitu mainstream dalam genre penyairan, semacam cinta yang begitu mainstream dalam manusia. sedang Rendra dan Wiji thukul menyampaikan genre lain dalam penyairan; genre yang lebih membumi, yang lebih menyuarakan hati masyarakat, yang lebih memiliki keteguhan hati, yang artinya lebih dilingkupi cinta.

cinta bukan alat memamerkan diri, bukan alat narsisme, bukan alat romantisme diri, bukan alat menangisi diri. cinta hanya motivasi bagi manusia untuk bertindak lebih membumi, lebih menyuarakan hati masyarakat, lebih memiliki keteguhan hati.

Penalaran #9

malaikat adalah wujud dari kesucian cinta. manusia adalah wujud fisik dari semesta alam; di sana ada cinta, ada emosi, ada nafsu, ada logika dan dialektika. setan adalah wujud dari kesesatan nafsu.

manusia ada di pilihan menjadikan dirinya sesuci malaikat atau sesesat setan. semua pilihan manusia itu didasarkan atau paling tidak terkait erat dengan cinta.

Penalaran #8

seperti sikap Tuhan kepada manusia, cinta adalah pengorbanan yang sepenuh diri. seperti sikap malaikat yang melulu memuja dan menuruti Tuhan, cinta adalah bersikap untuk membuat yang kita cintai menjadi diri sendiri/menjadi penuh pendirian.

penalaran #7

"cinta bukan remah-remah bagian perasaan. cinta adalah hal yang melingkupi manusia. cinta itu transensden, sama seperti Tuhan."

bukankah berbagai ungkapan telah dihadirkan untuk mengungkap/memperjelas/mengartikan cinta. akrabilah semua penjelasan itu, sebab di sana ada malaikat yang sedang bersembunyi di salah satu hurufnya.

mimpi

berjalan bersamamu adalah mimpi yang sulit dicapai.
menidurimu adalah mimpi yang paling sulit dicapai.
menjadikanmu aliran darahku adalah kenyataan yang indah.
mendengar dongeng dunia darimu lebih semacam cinta yang dikepung mimpi.

maka, teruslah mendongengkan cinta dan mimpi padaku, karena kita adalah dua hal yang tak bisa kemana-mana.

penalaran #6

cinta kadang semacam bunga liar di hutan; pertumbuhan dan perkembanganya terjadi dengan tidak direncanakan. hidup dengan cinta yang semacam bunga liar akan membuat hidup penuh rintangan. malaikat hanya bisa berdoa sebatas cinta itu untuk selalu terjaga oleh hujan perasaan pemiliknya, tak bisa lebih dari itu.

(aku selalu kehilangan musim penghujan saat kau sudah mekar-mekarnya)